Mengungkapkan perasaan kepada seseorang yang spesial itu bisa dengan berbagai cara. Terkadang dengan sesimpel bilang "Aku Sayang Kamu" sudah cukup membuat orang yang spesial bagi kita itu bahagia. Tapi kalau kamu pengen nunjukin sesuatu yang lebih, kamu bisa ngasih hadiah ke orang tersebut.
Eiiitss, tapi hati-hati. Ternyata ada lho, beberapa mitos terkait kado yang dipercaya pantang untuk diberikan. Berikut ini beberapa di antaranya :)
1. Sapu Tangan
Ada apa dengan benda ini? Konon katanya, sapu tangan ini berkonotasi kesedihan, karena benda ini yang kerap dicari pada saat menangis. Maka dari itu, sapu tangan dianggap dapat membawa aura negatif bagi si penerima kado.2. Baju
Mengapa baju dianggap dapat memutus hubungan antara si pemberi kado dengan si penerima kado? Hal ini tak lain dan tak bukan karena petuah orangtua jaman dulu. Katanya sih, kalau kamu ngasih baju, maka hubungan kamu bakal meluntur seiring sering dicucinya baju yang kamu kasih itu.3. Parfum
Padahal benda ini sering dianggap kado yang romantis untuk diberikan. Tapi kenapa ada sebagian orang menjadikan parfum sebagai pantangan? Parfum merupakan benda yang mudah menguap, jadi perasaan kamu dapat dianggap mudah menguap seperti halnya parfum ini.4. Binatang Peliharaan
Binatang peliharaan merupakan kado yang kerap dihindari. Mengapa? Karena binatang peliharaan ini dapat dengan mudah mencerminkan karakter seseorang saat memelihara. Jika si penerima kado malas ataupun semakin bosan saat memelihara, maka hubungan antara si pemberi kado dengan si penerima kado pun dianggap bisa semakin merenggang.Itulah beberapa mitos mengenai kado dan alasan mengapa banyak orang menghindarinya. Namun, percaya deh. Kado apapun, tidak akan bermasalah, selama kita benar-benar memberikannya dengan tulus segenap hati. Jadi, jangan sampai mitos-mitos ini mempengaruhi kamu yaaa :)
Sembilan Kado #JustForYou
sembilankado.blogspot.com
sembilan.kado@gmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar